PENGEMBANGAN MODUL PEMBEAJARAN BERBASIS CBT (COMPUTER BASED TRAINING) MATERI LISTRIK DAN ELEKTRONlKA PROGRAM ATT-V PADA POLITEKNIK PELAYARAN SURABAYA

https://doi.org/10.54992/7samudra.v1i1.22

Authors

Keywords:

Modul Pembelajaran, CBT (Computer Based Training), Listrik dan Elektronika

Abstract

Perkembangan teknologi informasi dan komunikasi (TIK) telah memberikan pengaruh terhadap dunia pendidikan khususnya dalam proses pernbelajaran. Menurur Rosenberg (2001) dengan berkembangnya penggunaan TIK ada lima pergeseran dalam proses pembelajaran yaitu: (1) dari pelatihan ke penampilan, (2) dari ruang kelas ke di mana dan kapan saja, (3) dari kertas ke"on line" atau saluran, (4) fasilitas fisik ke fasilitas jaringan kerja, (5) dari waktu siklus  ke waktu nyata.

Salah  satu  program  pendidikan  di  Politeknik Pelayaran  Surabaya yaitu jurusan teknika terdapat materi  listrik dan  elektronika dimana proses pembelajarannya disampaikan dengan cara tatap muka dan praktek di laboratorium. Namun untuk saat ini belum ada program pembelajaran mandiri yang nantinya dapat dipergunakan siswa untuk  mengisi waktu  luang dengan  belajar mandiri. Sehingga dalam penelitian ini ditemukan rumusan masalahnya adalah scbagai berikui:  i) Bagaimanakah kelayakan perangkat pembelajaran listrik dan elektronika pokok bahasan dasar kelistrikan yang dikembangkan? 2) Bagaimanakah keterlaksanaan pembelajaran litsrik dan elektronika menggunakan modul pembelajaran berbasis CBT materi dasar kelistrikan dengan siklus belajar 4E pada perwira siswa tingkat V ?

Penelitian ini  adalah  penelitian pengembangan dimana nantinya akan dihasilkan produk berupa modul pembelajaran yang digunakan bersama dengan program pembelajaran. Sehingga diharapkan sistem pembelajaran dengan modul CBT dalam pembelajaran listrik dan elektronika ini merupakan salah satu inovasi pernbelajaran yang sangat mendukung proses  penyampaian berbagai  informasi dari dosen ke siswa dengan menggunakan internet atau jaringan komputer lain. Pembelajaran dengan model CBT mempunyai karakteristik yaitu pertama menuntut siswa harus mandiri tidak bergantung pada pihak lain, aktif mencari, dan memanfaatkan informasi sebagai sumber belajar, dosen bukan  lagi sebagai satu-sarunya sumber belajar, dosen sebagai fasilitator dalam menemukan dan memberikan kesempatan untuk memiliki pengetahuan tentang strategi-straregi belajar yang efektif.

Downloads

Download data is not yet available.

Published

28-10-2016

How to Cite

Santoso, A. D. (2016). PENGEMBANGAN MODUL PEMBEAJARAN BERBASIS CBT (COMPUTER BASED TRAINING) MATERI LISTRIK DAN ELEKTRONlKA PROGRAM ATT-V PADA POLITEKNIK PELAYARAN SURABAYA. Jurnal 7 Samudra, 1(1), 92–102. https://doi.org/10.54992/7samudra.v1i1.22

Similar Articles

1 2 3 4 5 6 7 8 9 > >> 

You may also start an advanced similarity search for this article.