PENGUKURAN KUALITAS PELAYANAN PENDIDIKAN DAN PELATIHAN PADA POLITEKNIK PELAYARAN SURABAYA MENGGUNAKAN INDEKS KEPUASAN MASYARAKAT (IKM)

https://doi.org/10.54992/7samudra.v1i1.20

Authors

Abstract

Pendidikan dan pelatihan merupakan salah satu pelayanan publik yang diupayakan untuk dapat memenuhi kebutuhan masyarakat. Salah satu alat ukur yang digunakan sebagai acuan  bagi  instansi pemerintah untuk  mengetahui kualitas pelayanan  yaitu Indeks Kepuasan Masyarakat (IKM). Penelitian ini dilakukan untuk  mengetahui angka lndeks Kepuasan Masyarakat  (IKM) atas pelayanan  pendidikan dan  pelatihan di Politeknik Pelayaran Surabaya, kriteria kualitas pelayanan serta faktor-faktor yang perlu diperbaiki  untuk   meningkatkan  kualitas  pelayanan. Berdasarkan  perhitungan  didapatkan hasil yaitu angka Indeks Kepuasan Masyarakat (IKM) untuk Program Pembentukan sebesar 62,48, dengan predikat C dan kinerja termasuk dalam  kategori kurang baik. Sedangkan, untuk Program Peningkatan dan Diklat Ketrampilan Khusus Pelaut merniliki angka Indeks  Kepuasan Masyarakat masing-masing sebesar 72, 17  dan 70,66  dengan  predikat B yang  memiliki kinerja berkategori baik. Secara  umum,  faktor atau   unsur   yang  perlu diperbaiki  yaitu  kecepatan  pelayanan pada  semua program pendidikan dan pelatihan yang diselenggarakan oleh Politeknik Pelayaran Surabaya.

Downloads

Download data is not yet available.

Published

28-10-2016

How to Cite

Hadiyatno, D., & Rahmawati, M. (2016). PENGUKURAN KUALITAS PELAYANAN PENDIDIKAN DAN PELATIHAN PADA POLITEKNIK PELAYARAN SURABAYA MENGGUNAKAN INDEKS KEPUASAN MASYARAKAT (IKM). Jurnal 7 Samudra, 1(1), 68–78. https://doi.org/10.54992/7samudra.v1i1.20

Issue

Section

Artikel (Bahasa Indonesia)